Seafood Market dan Folkz Brunch di Gran Melia Jakarta

Tersedia di setiap Minggu mulai pukul 12.00 siang hingga pukul 15.00, Folkz Brunch mengundang para tamu untuk memanjakan lidah mereka dalam menu lengkap yang dibuat dengan bahan-bahan premium, yang diproses dengan cermat untuk kenikmatan tersendiri.

Saat menjelajahi beragam Live Cooking Station di Café Gran Via, para tamu akan menemukan berbagai hidangan internasional yang menggugah selera dari masakan Cina, Pan-Asia, dan Barat.

Folkz Brunch merupakan melting pot yaitu perpaduan rasa, mulai dari berbagai Sushi & Sashimi segar yang disiapkan oleh Chef Tomoaki Ito yang berasal dari Jepang beserta timnya hingga hidangan favorit lokal yang nikmat, seperti Nasi Goreng dan Sup Buntut.

Folkz Brunch sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga, di mana para tamu dapat mengajak si kecil untuk bersenang-senang di area bermain VIP khusus anak. Kids buffet dan berbagai macam aktivitas menarik buat si kecil seperti melukis wajah, kreasi seni dengan menggunakan balon dan pertujunkan sulap tersedia untuk dinikmati oleh anak-anak.
 
Folkz Brunch ditwarkan dengan harga Rp 520.000 ++ per orang sudah termasuk minuman non-alkohol. Tamu juga dapat memanfaatkan penawaran khusus Buy 1 Get 2 yang berlaku hingga 31 Agustus 2022.

Hidangan lezat ditambah dengan pelayanan terbaik dari Gran Melia Jakarta menjanjikan pengalaman yang mengesankan bagi pecinta kuliner di Jakarta.

Untuk merasakan pengalaman kuliner yang luar biasa ini, para tamu dapat melakukan reservasi melalui telepon di 021 – 526 8080, WhatsApp +62 811 8890 712 atau email di [email protected].

Related Stories

spot_img

Discover

Hiliwatu, Ubud

Tentang Bukit, Batu, dan Keheningan yang Tidak Kosong Ubud tidak pernah benar-benar sunyi. Ia hanya...

Jurnalisme 2026: Ketika Mesin Tak Percaya, Manusia Tak Sabar

Oleh Burhan Abe Ada satu ironi besar dalam dunia jurnalisme hari ini: semua orang butuh...

Eri Maldives Kembali Dibuka: Eco-Chic Tanpa Basa-Basi, Mewah Tanpa...

Barefoot luxury, tapi dengan isi. Bukan sekadar liburan—ini soal cara hidup. Maladewa tak pernah kekurangan...

Hennessy Menyambut Tahun Kuda dengan Koleksi Edisi Terbatas yang...

Ada merek yang merayakan Tahun Baru Imlek sekadar dengan mengganti kemasan. Ada pula yang...

Musim Baru di Amanpulo

Ketika Angin Amihan Kembali, dan Gaya Hidup Bergerak Lebih Tenang Ada tempat yang tak perlu...

Tempat Nongkrong Baru Buat Orang yang Nggak Cuma Mau...

Seminyak itu keras. Panas, cepat, penuh distraksi. Kalau lo ke sini cuma buat tidur...

Popular Categories

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here