Marina Bay Sands – Asia’s Dining Destination – Part 1

Sentuhan dan perhatian pribadi yang tinggi pada detail terlihat di ruang makan utama yang menempatkan 25 tamu per tempat duduk, agar mereka dapat mendapatkan pemandangan langit Singapura secara eksklusif.

Waku Ghin menyajikan makan malam yang menakjubkan dengan hidangan modern Eropa dan Jepang. Restoran yang sempat menduduki peringkat 39 pada daftar ’50 Restoran Terbaik di Dunia’ versi S Pellegrino ini, menyajikan hidangan elegan kreasi istimewa dari kedua negara tersebut. 

Chef restoran ini adalah Tetsuya, orang pertama yang ditunjuk sebagai Duta Sake di luar Jepang, yang berarti pilihannya adalah yang terbaik di dunia. Karena kami datang bukan pas waktu makan siang atau malam, kami hanya mencicipi fingerfood-nya saja, sebutlah tester sebagian menu yang tersedia di restoran tersebut. Marinated Botan Shrimp with Sea Urchin and Caviar, dan Australian wagyu with Wasabi and Citrus Soy.

Kendati demikian, kami mendapat kehormatan untuk merasakan berbagai cocktail yang disajikan restoran tersebut, yang kreasinya patut mendapat acungan jempol.  Kami dijamu oleh head bartender-nya, Akihiro Eguchi, yang pernah memenangkan dua kali  Singapore Champion di Diageo Reserve World Class 2011 dan 2012. Dia berbagai rahasia pembuatan cocktail ala Jepang, juga seni mencampurkan es yang tepat di minuman yang tepat pula. Tidak hanya tampilan cocktail-nya yang menarik, campuran rasanya pun terasa pas!

Cocktail hour ini berulang kembali ketika kami mengunjungi CUT, yang lokasinya tak jauh dari Waku Ghin. CUT adalah gubahan modern Chef Wolfgang Puck atas warung steak Amerika. Disanjung sebagai salah satu dari tiga restoran steak terbaik di Amerika Serikat, menu khasnya menyajikan pilihan yang cerdas dan rumit dari potongan daging sapi terbaik.

Chef Puck mengembangkan gaya memasak yang berani dan inovatif saat bekerja di beberapa restoran paling terkenal di Perancis: Mendapatkan penghargaan Maxim di Paris dan bintang 3 Michelin L’Oustau de Baumanière di Provence.

Dia membuka Spago yang legendaris pada tahun 1982, yang membuktikan bahwa sajian lezat yang diimbangi dengan anggur terbaik, layanan, dan tempat yang dinamis akan menciptakan pengalaman kuliner yang menyenangkan dan luar biasa.

Hari itu kami tidak terlalu mengeksplorasi makanannya, meski kami sempat mencicipi Confit of duck with potato puree, Cheese Platter, Tartare of smoked Tasmanian ocean trout,  Bruschetta with burata, dan Scampie in seawater with lemon scented olive oil. Tapi yang paling berkesan adalah sajian minumannya.

Dengan duduk di bar, kami mencoba berbagai cocktail kreasi CUT. Inilah beberapa cocktail andalannya:Gin Martini (Beefeater 60ml, Noilly Prat 10ml, garnish with a baby truffle peach),Gimlet (Gordon’s Gin 45ml, freshly squeezed limejuice 15 ml, sugar syrup 1 tsp), serta Moscow Mule (Ginger infused vodka 45ml, fill up with premium ginger ale, garnish with lightly roasted sprig of rosemary).

Wisata kuliner hari pertama kami akhiri dengan makan malam di Au Chocolat. Berlokasi di lantai satu The Shoppes MBS, Au Chocolat adalah gabungan konsep toko ritel yang menjual coklat dan bistro.

Mempunyai luas 4,700 m2 Au Chocolat menyajikan hidangan ala Prancis dan internasional – mulai dari salad, pasta, steaks, hingga burger. Inilah beberapa menu andalannya: Duck Confit, Roast Chicken, dan Cottage Pie, hidangan yang dimasak ala Prancis menerbitkan selera. Sesusai dengan namanya, dessert-nya sangat istimewa, karena terdiri dari coklat-coklatan – sebutlah Chocolate Cake yang berbahan dasar utama dark chocolate premium, disajikan dengan gelato vanila. Mantab!

Berperahu di Singapore River adalah hiburan menarik yang tidak boleh dilewatkan. Wisata kuliner malam itu ditutup dengan berperahu ria, mengarungi satu-satunya sungai di Negeri Singa tersebut. Dengan naik boat selama 30 menit kami menikmati pemandangan sekitar Marina Bay di waktu malam, melewati tempat-tempat menarik, mulai dari Esplanade, Merlion Park, Fullerton Hotel, hingga tempat makan dan dugem Boat Quay dan Clarke Quay. (Burhan Abe @BurhanAbe) 

Related Stories

spot_img

Discover

Amanzoe Bangkit Lagi, Liburan 2025 Bakal Makin Gila

Bayangin lo berdiri di atas bukit sunyi Peloponnese, Laut Aegea membentang sejauh mata memandang,...

Keindahan Tak Tersentuh: Sebuah Pelarian Mewah di Garrya Mu...

Di utara Vietnam, tersembunyi di antara deretan pegunungan berselimut kabut dan sawah bertingkat yang...

La Piscina, Tempat Nge-Chill Paling Panas di Amalfi Coast

Bro, kalau kamu lagi mikir liburan sambil nunggu gajian turun, catat nama ini baik-baik:...

20 Tahun Java Jazz: Barisan Musisi Kelas Dunia Siap...

Tak terasa, dua dekade sudah Jakarta International BNI Java Jazz Festival menjadi panggung utama...

Ketika Kemewahan Menyatu dengan Alam

Alila Dong’ao Island Resmi Dibuka di Tiongkok Hyatt Hotels Corporation baru saja meresmikan Alila Dong’ao...

10 Best Places to Visit in Abu Dhabi

Abu Dhabi, a city brimming with life welcomes you with its top-notch infrastructure, a...

Popular Categories

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here